TIRAKATAN

Jamah Pasar Waqiah Ramadhan Pondok Pesantren An Nur 2 Al Murtadlo Bululawang Malang.

  1. Menjaga dari hal-hal yang bisa merusak atau mengurangi pahala puasa semisal ghibah, namimah dll.
  2. Senantiasa melaksanakan jamaah sholat lima waktu.
  3. Bersegera melaksanakan sholat jamaah lima waktu.
  4. Menjaga jangan sampai telat takbirotul ikhrom pertama imam.
  5. Melaksanakan sholat Qobliyah dan Bakdiyah
  6. Senantiasa sholat witir
  7. Menjalankan sholat duha. Karena hal ini adalah sebuah wujud rasa syukur kita kepada Allah
  8. Senantiasa sholat istikhoroh. Istikhoroh Yaumiah supaya setiap langkah yang diambil diberikan jalan kemudahan oleh Allah swt.
  9. Sholat tasbih setiap malam, jika tidak bisa 2 kali dalam seminggu, jika tidak bisa 1 kali seminggu, jika tidak bisa 1 kali dalam satu bulan, jika tidak bisa 1 kali dalam satu tahun dan jika tidak bisa 1 kali dalam seumur hidup.
  10. Melaksanakan sholat Tahajud diakhir malam.
  11. Sholat 6 rakaat setelah Maghrib
  12. Ada waktu untuk sholat dirumah. Karena hal ini menjauhkan seseorang dari riya’ dan juga agar rumah yang kita huni penuh dengan barokah.
  13. Mengulangi sholat fardhu secara berjamaah bersama keluarga atau selainnya.
  14. Senantiasa dalam keadaan suci. Menjaga wudlu’.
  15. Tidak tidur setelah sholat subuh. Karena hal ini bisa menyebabkan faqir.
  16. Menggunakan siwak ketika hendak sholat atau membaca Qur’an dan perkara-perkara yang disunnahkan untuk bersiwak.
  17. Senantiasa membaca Qur’an setiap hari.
  18. Senantiasa memanjatkan doa. Karena dia adalah Senjatanya orang yang beriman
  19. Jangan meninggalkan dzikir subuh dan sore yang mana manfaatnya besar sekali agar dijauhkan dan mara bahaya dan gangguan syaitan.
  20. Iktikaf didalam masjid setiap hari meskipun hanya sebentar.
  21. Memperbanyak sedekah terkhusus pada bulan ini (ramadhan.) Sabda nabi yang artinya sebaik baik sedekah adalah saat bulan ramadhan.
  22. Menyambung tali silaturrahmi meski hanya lewat media sosial terkhusus pada masa pandemi saat seperti ini.
  23. Berziarah kubur kepada orang-orang sholih khususnya kedua orang tua jika sudah meninggal
  24. Jangan lupa membaca surat al Mulk sebelum tidur.
  25. Bersantap sahur meski hanya sedikit.
  26. Menyegerakan untuk berbuka.
  27. Senantiasa memberi makan bagi orang yang berbuka puasa.

TaqobbalAllahu Minna wa Minkum Taqobbal Ya Karim.

Semoga segala amalan aktivitas kebaikan yang kita kerjakan pada bulan puasa ini diterima oleh Allah swt. Sehingga pada bulan berikutnya kita terbiasa dengan kebajikan.

Wal afwu minkum
Salam Takdzim
Zainuddin Bad
Pondok Pesantren An Nur 2 Al Murtadlo Bululawang Malang.

Home
PSB
Search
Galeri
KONTAK