ESENSI QURBAN

ESENSI QURBAN IEDUL ADHA Esensi kurban adalah berani mengurbankan harta jiwa dan raga, bukan hanya yang diberikan pada saat ini saja tapi berlanjut ke hari-hari selanjutnya. Juga saling berbagi, karena manusia diciptkan untuk menjadi makhluk sosial, makhluk yang membutuhkan terhadap sesama.

Sekaya apapun orang kaya tetap butuh terhadap pembantunya, setenar apapun seseorang tetap membutuhkan asistennya. Terkadang kita lupa. Bahwa acara dalam setahun kita juga membutuhkan pada sesama. Dimulai dari acara mitoni, lahiran, sunatan, kelulusan sekolah, pernikahan, kematian hingga selamaten dls.tidak bisa dipungkiri bahwa kita butuh terhadap sesama.

Oleh karenanya jalin erat tali silaturrahmi. Jangan sampai putus. Jika kita berbicara jelek seseorang, orang orang dulu pernah berkata; Sak Elek elek e uwong ono apik e, sak apik apik e uwong yo sek ono elek’e. Semoga kurban yang panjenengan hadiahkan diterima oleh Allah SWT. Salam Takdzim Zain Bad. Pondok Pesantren annur2.net Bululawang Malang.

Home
PSB
Search
Galeri
KONTAK